Kabar-Indonesia.com | Pacitan - Setelah Petahana Kepala Desa Dadapan, Kini satu lagi Kepala Desa incumbant di Kecamatan Pringkuku Pacitan yang menang dalam Pesta Demokrasi perhelatan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak, Jarno memenangkan pertarungan sebagai Kepala Desa Pelem dengan raihan suara lebih dari 80 Persen dan membuatnya kembali memimpin pada periode ke dua ini.
Pelaksanaan Pilkades serentak yang fi gelar pada Sabtu 26 Agustus 2023 kemarin tersebut dari hasil perolehan suara di 2 TPS, Calon Kepala Desa nomor urut 1 (satu) Jarno mendominasi perolehan suara ketimbang Calon Kepala Desa nomor urut 2 (dua) Arini Handayani..
Sesai Pantauan awak media Dari 2 TPS yang ada Kades Petahana menang telak atas lawannya, Dari jumlah DPT sebanyak 2.939 Orang Warga yang hadir 2.226 Orang yang tidak hadir ada 713 Orang, Sementara jumlah Suara SAH adalah 2.199 Suara,sedangkan yang tidak Sah 27 Suara.
Hal tersebut membuat Kades Petahana nomor urut 1 atas nama JARNO memperoleh 1.679 Suara, sedangkan Calon Kades Nomor urut 2 atas nama ARINI HANDAYANI meraup 520 Suara.
Sesuai data penghitungan di TPS 1 yang berlokasi di Rt 01 Rw 01 Dusun Krajan Desa Pelem Jumlah DPT : 1.584 Orang,Jumlah Hadir : 1.240 Orang,Jumlah Tidak Hadir : 344 Orang, Jumlah Suara SAH : 1.223 Suara,Jumlah Suara Tidak SAH : 17 Suara dan Hasil perolehan suara Nomor urut 1 sebanyak 939 Suara, Nomor urut 2 mendapat 284 Suara.
Sedangkan di TPS 2 yang berada di Rt 03 Rw 09 Dusun Jaten Desa Pelem Jumlah DPT ada 1.355 Orang, Jumlah Hadir : 986 Orang, Jumlah Tidak Hadir : 369 Orang, Jumlah Suara SAH : 976 Suara, Jumlah Suara Tidak SAH : 10 Suara, utuk perolehan Suara nomor urut 1 sebanyak 740 Suara dan Nomor urut 2 mendapat 236 Suara.
Jarno Calon Kepala desa terpilih Desa Pelem Kecamatan Pringkuku mengucapkan rasa syukur dan banyak-banyak terimakasih kepada seluruh warga masyarakat desa Pelem yang pada pilkades serentak telah sukses melaksanakan pesta demokrasi dengan sejuk, damai dan indah dan kondusif secara bersama-sama.
"Alhamdulillah puji syukur kepasa Allah dan terimakasih kepada seluruh warga masyarakat Desa Pelem yang sangat antusias dalam Pilkades dan telah memberikan kepercayaan kepada saya untuk melanjutkan program&progam di periode pertama,"ujarnya saat ditemui awak media, Minggu (27/08/2023).
"Ini merupakan Kemenangan milik warga masyarakat Desa Pelem, setelah kompetisi ini berakhir semua warga harus menjadi aatu untuk bersama-sama membangun Desa Pelem agar lebih baik lagi, mulai saat ini tidak ada istilah pendukung nomor 1 dan 2, semua sama yaitu warga masyarakat desa Pelem,"tandasnya.(tyo)