Minggu 5 Jan 2025

Notification

×
Minggu, 5 Jan 2025

Iklan

Tag Terpopuler

Sambangi Warganya Yang Sakit Menahun,Bhabinkamtibmas Desa Kendal Kecamatan Punung Berikan Motifasi

Sabtu, 08 Juni 2024 | Juni 08, 2024 WIB Last Updated 2024-06-08T05:57:38Z

Kabar-Indonesia.com | Pacitan - Kedekatan personel Polri dengan masyarakat tidak hanya di dalam keadaan suka saja. Namun saat warga masyarakat sedang mengalami musibah Polri datang untuk memberikan motivasi dan semangat.

Hal itu seperti yang dilakukan Bhabinkamtibmas Desa Kendal Polsek Punung Bripka Dwi Priyo saat mengunjungi Ibu Nunuk Retnosari (52 tahun) warga Rt 02 Rw 03, Dsn. Gunung Semut, Desa Kendal, Kecamatan Punung
Yang mengalami Cacat Fisik/lumpuh sejak bayi dan dirawat oleh kakak kandungnya.

Dalam kesempatan itu Bhabinkamtibmas selain memberikan motivasi juga memberikan Sembako kepada Ibu Nunuk untuk meringankan beban hidupnya.

Bripka Dwi Priyo menuturkan,jika kegiatan ini merupakan salah satu bentuk kepedulian terhadap sesama,untuk menjalin silaturahmi, bahwa kehadiran polisi di tengah-tengah masyarakat sangat dibutuhkan agar terjalin komunikasi dengan baik.

“Diharapkan dengan kedatangan Bhabinkamtibmas bisa menambah semangat warga masyarakat yang sakit untuk tetap semangat dalam menjalani hidup dan tidak putus asa,"ungkapnya kepada awak media, Sabtu (08/06/2024).

Sementara Itu kakak dari Ibu Nunuk mengucapkan terima kasih atas kedatangan dan kepedulian dari Bhabinkamtibmas yang menyambangi adiknya yang mengalami kelumpuhan sejak kecil tersebut.

"Terimakasih pak polisi yang sudah peduli kepada keluarga kami, semoga apa yang di lakukan bisa mendapat pahala dari Allah,Serta Polisi selalu di hati masyarakat,"ucapnya dengan mata berkaca-kaca.(tyo)
×
Berita Terbaru Update