Kabar-Indinesia.com | Jayapura Kota,- Bertempat di Taman Imbi Kota Jayapura, Kapolresta Jayapura Kota Dr. Victor D. Mackbon, S.H., S.IK., M.H., M.Si hadiri giat Pencanangan Gerbang Natal dengan tema "Marilah Kita Pergi ke Betlehem" yang diselenggarakan Pemerintah Kota Jayapura untuk seluruh elemen masyarakat guna menyambut perayaan Natal 25 Desember 2024, Minggu (1/12) Sore.
Kapolresta dalam sambutannya menyampaikan dengan adanya Gerbang Natal ini mengingatkan bahwa sebentar lagi kita akan merayakan Hari Raya Natal, dan dengan mengadakan doa lintas agama itu merupakan wujud toleransi yang ada di Kota Jayapura.
"Maksud dan tujuan adanya 5 Tokoh Agama yang hadir disini, mereka ikut mendoakan karena itu adalah bentuk toleransi yang ada di Kota Jayapura, semua merayakan dan merasakan sukacita Natal dari agama manapun," ujar Kapolresta
Kapolresta juga mengajak masyarakat Kota Jayapura dalam menyambut Natal dan Tahun baru 2024 mendatang agar sama-sama menjaga stabilitas situasi dan kondisi Kamtibmas di Kota Jayapura.
"Kami juga menyampaikan kepada orang tua kiranya dapat mengingatkan kepada adik-adik kita agar tidak lagi bermain meriam spirtus dan petasan karena dapat merugikan diri sendiri dan mengganggu kenyamanan masyarakat yang lain," ucap Kapolresta
Kapolresta juga menambahkan kepada masyarakat Kota Jayapura agar bersama menjaga stabilitas Kamtibmas jelang Hari Raya Natal dan Tahun Baru 2024.
"Tidak lupa kami ingatkan agar masyarakat yang masih mengkonsumsi minum keras kiranya agar berhenti karena dapat merusak kesehatan dan merugikan ketertiban di lingkungan masyarakat sekitar," ucap Kapolresta.
Lanjut Kapolresta menyampaikan kepada seluruh elemen masyarakat yang ada di Kota Jayapura baik Tokoh Pemuda, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat dan para Tokoh Adat, mari bergandengan tangan dan hadirkan sukacita damai Natal serta barengi dengan mewujudkan rasa aman dan nyaman pada saat pelaksanaan Ibadah Natal dan Tahun Baru di lingkungan masing-masing.
"Kami ucapkan selamat merayakan buat kita semua memasuki Gerbang Natal 1 Desember 2024 Kiranya Tuhan menyertai dan memberkati masyarakat yang ada di Kota Jayapura." pungkas Kapolresta. (*)
Penulis : Andri